Teknik Dan Macam-Macam Rebound Di Olahraga Basket

Dalam olahraga basket, rebound merupakan upaya untuk menangkap bola pantulan dari shooting yang tidak berhasil dilakukan oleh tim lawan atau rekan sendiri di area ring basket. Pemain basket yang melakukan rebound kebanyakan adalah yang berada posisi center (tengah) dan power forward. Karena rebound lebih efektif untuk orang yang bertubuh lebih tinggi dan yang lebih dekat dengan ring basket. Melakukan rebound dalam permainan bola basket merupakan hal utama yang perlu dikuasai oleh pemain basket, termasuk pemain basket pemula. Untuk dapat melakukan rebound dengan baik, berikut ini teknik rebound yang harus dikuasai.

Teknik Rebound Dalam Olahraga Basket

Teknik Rebound Dalam Olahraga Basket

Penguasaan terhadap teknik ini mempunyai peranan yang penting dalam permainan bola basket, sebab melakukan rebound merupakan salah satu kunci utama dan sasaran akhir yang dapat menentukan keberhasilan dalam permainan bola basket. Dikutip dari buku berjudul Teknik dan Pembelajaran dalam Permainan Bola Basket berikut teknik rebound dalam basket.

  1. Kedua kaki dibuka dan ditekuk dan posisi tangan di bawah samping tubuh, dengan sikap ingin melakukan loncatan, dan pandangan ke arah ring.
  2. Fokus melihat arah bola dan meloncat setinggi mungkin dengan bantuan gerakan tangan mengayun ke atas
  3. Ketika melompat, pastikan posisi badan lurus dengan kedua tangan yang lurus ke atas
  4. Ketika mencapai lompatan tertinggi, tangkap bola dengan kedua tangan dan tarik ke depan dada dengan posisi siku terbuka ke samping untuk menjaga bola
  5. Lakukan pendaratan dengan menggunakan kedua kaki
  6. Saat melakukan pendaratan, pastikan kaki tidak kaku namun rileks dan tidak terhempas

Macam Macam Rebound Dalam Olahraga Basket

Macam Macam Rebound Dalam Olahraga Basket

Dalam Olahraga basket, rebound terbagi menjadi dua yaitu Defensive Rebound dan Offensive Rebound, keduanya hanya dibedakan oleh area operasinya saja. Namun untuk mempraktikkannya, kedua teknik rebound ini memiliki prioritas gerakan yang berbeda. 

Baca Juga :

Umumnya offensive rebound akan lebih sulit didapatkan karena harus berhadapan dengan barisan pemain bertahan lawan yang juga siap untuk mengantisipasi bola pantul tersebut sedangkan defensive rebound lebih mudah untuk didapatkan karena beberapa pemain menerapkan antisipasi bola pantul. Berikut penjelasannya.

Defensive Rebound

Defensive Rebound ini menjadi salah satu gerakan terpenting untuk menjauhkan tim dari potensi kekalahan. Defensive Rebound yang baik adalah kesuksesannya dalam mendapatkan perebutan bola di udara dengan pemain lawan, dan pemain bertahan harus mengantisipasi semua rebound yang datang. Karena jika sempat lengah satu detik saja, maka bola tersebut kemungkinan akan direbut oleh tim lawan.

Offensive Reboung

Offensive Rebound merupakan upaya untuk menangkap bola rebound di paint area lawan karena adanya shooting dari rekan tim yang gagal mencapai target. Offensive rebound harus dilakukan dengan cermat karena tidak mudah untuk masuk ke area pertahanan lawan dengan hanya menggunakan gerakan biasa. Perpaduan antara kekuatan fisik dan posisi menjadi kunci untuk offensive rebound ini. Sedangkan gerakan box out secara otomatis dilakukan lebih kuat oleh tim lawan sehingga ketika mempraktikkannya di area lawan akan sangat sulit.

Box Out merupakan gerakan tim atau perseorangan dengan upaya untuk menjauhkan pemain lawan dari area tertentu seperti arah pantulan bola dan upaya mereka untuk mendapatkan offensive rebound. Box out menjadi menu wajib yang harus dikuasai setiap pemain karena memiliki peran penting untuk menjaga possession.

© Copyright 2023 OLAHRAGA BOLA BASKET | RING BASKET | PAPAN BASKET - All Rights Reserved