Mengenal Olahraga Squash : Sejarah, Pengertian, Cara Bermain, Dan Manfaat

Nama olahraga Squash jelas masih sangat asing di telinga kebanyakan warga Indonesia. Olahraga squash merupakan olahraga permainan bola kecil yang dimainkan oleh 2 hingga 4 orang yang dimainkan di dalam ruangan. Olahraga squash sekilas mirip dengan tennis, hanya saja untuk olahraga squash berhadapan dengan dinding. Berbeda dengan tennis yang berhadapan dengan pemain lain dan bertanding satu sama lain untuk mencapai skor terbanyak.

Olahraga permainan ini dapat dilakukan pada usia berapa pun, mudah dipelajari, dan peralatannya dapat dimodifikasi agar sesuai dengan setiap ukuran tubuh serta tingkat keahlian. Squash dapat dimainkan sebagai hobi atau sebagai olahraga yang kompetitif.

Daftar Isi Artikel Olahraga Squash :

Sejarah Olahraga Squash

Olahraga squash pertama kali dimainkan di tanah Britania Raya, tepatnya di kota London, Inggris. Semuanya bermula di sebuah sekolah khusus laki-laki di daerah Harrow pada tahun 1830-an. Awalnya siswa di sana banyak yang memainkan olahraga tenis.

Nah, sebelum melakukan olahraga tenis mereka biasanya melakukan pemanasan. Para siswa itu melakukan pemanasan dengan cara memantulkan bola tenis itu ke dinding. Gerakan tersebutlah yang kemudian menginspirasi sejumlah siswa untuk menciptakan permainan sendiri. Seiring berjalannya waktu gerakan itu benar benar menjadi sebuah permainan olahraga baru. 

Beberapa tahun kemudian olahraga squash yang awalnya dimainkan disekolah Harrow saja, olahraga Squash kemudian menjadi populer di negara-negara bekas jajahan inggris. Negara negara tersebut antara lain, Australia, Malaysia, Singapura, Pakistan, hingga Selandia Baru. Setelah itu akhirnya Squash bisa menyebar ke negara negara lain di seluruh dunia.

Pengertian Olahraga Squash

Ruangan Olahraga Squash

Secara sederhana, squash dimainkan di lapangan 10 x 6 meter yang dibatasi empat dinding setinggi kira-kira 5 hingga 6 meter. Alat yang dibutuhkan hanyalah raket dan bola yang khusus untuk permainan squash. Dalam permainan tunggal, lapangan diisi dua pemain yang saling bergantian memukul bola harus terus menerus memantulkan bola ke dinding depan.

Olahraga ini sangat cocok bagi mereka yang ingin menambah stamina tubuh sebab hanya dalam waktu satu menit saja bola tidak mati pada saat di mainkan, maka sama dengan berlari sprint selama jangka waktu tersebut.

Cara Bermain Olahraga Squash

Seperti yang disebutkan sebelumnya olahraga squash dimainkan di ruangan tertutup dengan ukuran 10 x 6 meter yang dibatasi empat dinding setinggi 5 hingga 6 meter dan didalam ruang tersebut ada 2 sampai 4 pemain. Cara bermainnya yaitu dengan memukulkan bola ke arah dinding depan dengan menggunakan raket. Pukulan tersebut harus sampai ke lawan dimana ia berdiri. Jangan sampai bola menyentuh lantai dua kali. Apabila itu terjadi maka poin akan beralih pada pemain lain. Bola boleh dipukul ke bagian mana saja asal ke arah dinding depan.

Baca Juga :

Manfaat Olahraga Squash

Manfaat Olahraga Squash

Menurut Forbes Indonesia, squash merupakan olahraga tersehat di dunia. Squash menjadi olahraga paling sehat, mengalahkan dayung, renang dan rock climbing. Jika kita bermain squash selama 30 menit. Bisa menghasilkan latihan pernapasan serta membakar 517 kalori. Tak hanya itu, olahraga squash juga mempunyai manfaat lainnya yaitu.

  1. Membantu meningkatkan kesehatan kardiovaskular (jantung dan pembuluh darah)
  2. Meningkatkan kekuatan dan kebugaran
  3. Membantu menjaga berat badan yang ideal 
  4. Meningkatkan fleksibilitas dan kekuatan punggung
  5. Meningkatkan koordinasi yang baik, kelincahan, dan fleksibilitas
  6. Membangun koordinasi tangan dan mata
  7. Meningkatkan konsenstrasi kepercayaan diri
  8. Meningkatkan keterampilan sosial
  9. Melepas stress

© Copyright 2023 OLAHRAGA BOLA BASKET | RING BASKET | PAPAN BASKET - All Rights Reserved