Ukuran Gawang Futsal Sesuai Standar Internasional/FIFA

Menurut KBBI, futsal adalah jenis permainan sepak bola yang dilakukan di sebuah ruangan besar dengan ukuran lapangan dan gawang yang lebih kecil dibanding lapangan sepak bola. Istilah "futsal" berasal dari penggabungan 2 kata dalam bahasa Spanyol atau Portugis yaitu : futbol (sepak bola) dan sala (dalam ruangan).

Sama seperti sepak bola, tujuan dari permainan ini yaitu memasukan bola ke gawang musuh sebanyak banyaknya. Jika tim dengan skor terbanyak memasukan bola dinyatakan sebagai pemenang. Selain lapangan, kamu juga harus memperhatikan mengenai ukuran gawang yang sesuai dengan standar dari FIFA.

Ukuran Gawang Futsal Standar FIFA

Jika lapangan futsal memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding sepak bola, maka hal itu juga berlaku pada gawang. Futsal juga memiliki gawang tetapi ukurannya jauh lebih rendah. Untuk ukuran gawang futsal standar FIFA sendiri memiliki tinggi 2 meter, dan memiliki lebar 3 meter. Tiang berbentuk kotak atau bulat, dan setiap tiang pada gawang memiliki ketebalan 8cm.

Gawang futsal juga memiliki jaring. Jaring gawang ini dapat terbuat dari berbagai jenis bahan seperti nilon, rami atau goni. Untuk kedalaman dari gawang sendiri ditentukan minimal 80 cm untuk bagian atas dan 100 cm untuk bagian bawah. Kamu tentu sadar bahwa bagian bawah dari gawang lebih menjorok bukan? Jika garis gawang ada di angka 15 sampai 16 meter, maka radius seperempat lingkaran hanya diukur sebesar 4 meter saja.

Baca Juga :

Hal Hal Yang Harus Diperhatikan Saat Membuat Gawang Futsal

Bersumber dari olahraganesia.id berikut hal hal yang harus diperhatikan saat membuat gawang futsal :

  1. Gawang memiliki dua tiang tegak di sebelah kanan kirinya yang jaraknya sama
  2. Pada bagian atas gawang ada sebuah garis mistar yang menghubungkan kedua tiang tegak
  3. Posisi gawang ada di tengah garis gawang
  4. Pembuatan mistar gawang dan tiang gawang harus menggunakan bahan yang memadai
  5. Gawang harus dibuat dengan bentuk persegi dan ujung gawang bulat. Tujuannya adalah untuk menjaga keselamatan para pemain
  6. Jaring juga harus dibuat dengan bahan tertentu yang diletakkan di bagian belakang gawang
  7. Warna gawang biasanya putih agar berbeda dari warna lapangan futsal.
  8. Pembuatan gawang harus memperhatikan stabilitas agar bola yang mengenai jaring tidak berbalik arah
  9. Pembuatan gawang juga tidak boleh terlalu kaku, akan tetapi bobot bagian belakang gawang harus cukup. Tiang gawang bisa digerakkan akan tetapi jangan sampai membahayakan para pemain.

© Copyright 2023 OLAHRAGA BOLA BASKET | RING BASKET | PAPAN BASKET - All Rights Reserved